Wednesday, October 31, 2012

Kematian Paling Aneh Di Dunia

1. Meninggal karena janggut
http://img4.mynet.com/ha4/k/komik-hans-steininger.jpg
Hans Steininger merupakan orang Austria yang terkenal karena janggutnya yang terpanjang di dunia. Panjangnya sekitar 140 cm. Pada suatu hari di tahun 1567, terjadi kebakaran yang mengharuskan semua orang lari. Beliau lupa mengikat janggutnya yang panjang. Karena terburu-buru, ia menginjak janggutnya sendiri dan terjatuh. Lehernya patah dan ia pun tewas seketika.
 
 
2. Meninggal karena menahan buang air kecil
Tycho Brahe, 1546-1601
Tycho Brahe (1546-1601) adalah seorang ahli astronomi. Pada tahun 1601, ia sedang menghadiri jamuan makan besar yang sangat lama, di Praha (sekarang Ceko). Adat pada masa itu meyakini bahwa kabur di tengah jamuan makan, termasuk untuk buang air, adalah sangat tidak sopan. Akibatnya beliau terpaksa menahan buang air kecil selama jamuan. Kandung kemihnya melebar sampai ambang batas, dan terjadilah infeksi (sistitis) yang fatal. Beliau meninggal 11 hari kemudian.


3. Meninggal karena tongkat konduktor
http://www.baroque.it/arte-barocca/images/Jean-Baptiste_Lully.jpeg
Jean Baptiste Lully merupakan konduktor yang memimpin orkestra pada perayaan kesembuhan Louis XIV dari sakitnya pada tahun 1687. Karena terlalu bersemangat, ia menjatuhkan tongkat konduktor tepat pada ibu jari kakinya. Terjadi abses (infeksi dengan nanah) dan diikuti gangren (pembusukan). Lully menolak amputasi, dan akhirnya ia pun tewas karena infeksi yang menyebar ke seluruh tubuh.
 
 
4. Meninggal karena lidah tergigit
http://www.privateinvestigatorforhire.com/resources/_wsb_242x328_allan+pinkerton1.jpg
Allan Pinkerton (1819-1884) adalah seorang agen detektif yang terkenal dengan Pinkerton detective agency-nya. Suatu hari ia sedang berjalan di trotoar. Ia terpeleset. Tidak sengaja lidahnya tergigit, dan terjadilah infeksi yang kemudian membunuhnya.


5. Meninggal karena kulit jeruk
http://s3.amazonaws.com/readers/2008/11/08/445261_0.jpg
Bobby Leach (1858-1926) adalah seorang stunter. Ia juga orang kedua di dunia yang berhasil menaklukkan air terjun Niagara dengan barrel-nya. Ia meninggal tahun 1926, dua bulan setelah tungkainya diamputasi. Mengapa? Ternyata ia terpeleset akibat menginjak kulit jeruk di jalanan, di Selandia Baru. Tungkainya patah dan terjadi infeksi berat. Saat itu belum ada antibiotik.
 
 
6. Meninggal setelah diracun, ditembak 4 kali, dipukul, dan akhirnya tenggelam
Grigori Rasputin (1869-1916) mula-mula diracun dengan sianida. Dosisnya setara untuk menewaskan 10 orang. Tapi karena diketahui kemudian bahwa sianidanya sudah rusak oleh pemanasan makanan, ia tidak mati. Lalu ia ditembak dari belakang oleh Felix Yusupov dan teman-temannya. Ia tidak mati juga. Ia ditembak lagi 3 kali, tapi tidak mati juga. Akhirnya Rasputih dipukul dengan tongkat dan akhirnya ditenggelamkan ke Sungai Neva yang dingin. Dari hasil autopsi, sebab kematian sebenarnya adalah tenggelam.
 
 
7. Meninggal karena bola bisbol
http://s3.amazonaws.com/readers/2008/11/08/445261_5.jpg
Ray Chapman (1891-1920) dikenal sebagai satu-satunya pemain yang tewas dalam pertandingan bisbol. Ia tewas karena kepalanya kena lemparan bola dari Carl Mays. Pada saat itu, bola bisbol selalu dilumuri tanah oleh pelempar bola sebelum dilemparkan, untuk mempersulit lawan melihat bolanya.
 
 
8. Meninggal karena selendang
http://us.tnpv.net/2007/NTA200702/NTA2007021474676_PV.jpg
Isadora Duncan (1877-1927) dikenal sebagai tokoh tarian modern. Ia gemar mengenakan selendang pada saat bepergian. Pada September 1927, ia sedang naik mobil, dengan jendela terbuka (!) dan mobil bergerak dalam kecepatan tinggi. Saat itu ia memakai selendang yang berukuran besar. Karena selendangnya "terbang" sampai ke ban mobil, ia tercekik seketika dari jendela mobil.
 
 
9. Meninggal saat siaran TV
http://www.findagrave.com/photos250/photos/2007/209/7534999_118576626740.jpg
Christine Chubbuck (1944-1974) merupakan satu-satunya reporter televisi yang meninggal di tengah siaran langsung televisi. Ia menembak kepalanya sendiri pada siaran Suncoast Digest (WXLT-TV) tanggal 15 Juli 1974 dengan revolver 38 mm. Chubbuck sebelumnya memang sudah bermasalah dengan depresi yang berlarut-larut.
 
 
10. Meninggal karena terpenggal helikopter
http://s3.amazonaws.com/readers/2008/11/08/445261_4.jpg
Victor Morrow (1929-1982) dan 2 orang aktor anak yang bersamanya tewas karena terpenggal baling-baling helikopter saat sedang syuting untuk film Twilight Zone, pada tahun 1982. Kasus ini mendorong pemerintah Amerika Serikat merevisi undang-undang perlindungan tenaga kerja anak dan peraturan keamanan serta jaminan keselamatan di lokasi syuting.
 
 
11. Meninggal karena tutup botol
http://www.florida-arts.org/programs/halloffame/images/williams_tennessee.jpg
Tennessee Williams (1911-1983), penulis drama Amerika Serikat, tewas karena tercekik tutup botol yang tertelan saat ia mabuk di sebuah hotel di New York. Hal ini diduga berkaitan dengan kebiasaannya menaruh tutup botol di kedua mata dan mulutnya saat sedang minum-minum.
 
 
12. Meninggal saat melawak
http://images1.wikia.nocookie.net/muppet/images/c/c2/Dickshawn.jpg
Dick Shawn (1924-1987) sedang melawak tentang kampanye politik di Amerika Serikat. Setelah mengatakan "I will not lay down on the job!" (Saya tidak akan meletakkan jabatan!) ia langsung terbaring di lantai. Penonton mengira itu adalah bagian dari lelucon. Tapi karena ia tak bangun-bangun lagi, beberapa petugas panggung pun memeriksanya dan melakukan bantuan napas darurat. Tidak lama kemudian ia pun meninggal.
 
 

fakta terselubung 31 Oct, 2012


-
Source: http://terselubung.blogspot.com/2012/10/kematian-paling-aneh-di-dunia.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

Bentuk Buah-Buahan Paling Unik Di Dunia

 


fakta terselubung 31 Oct, 2012


-
Source: http://terselubung.blogspot.com/2012/10/bentuk-buah-buahan-paling-unik-di-dunia.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

Olahraga- Olahraga Teraneh Di Dunia

Olahraga-olahraga ini memang aneh. Entah apa termasuk dalam jenis olahraga apa bukan tapi mereka menyebutnya demikian. Dari yang jumpalitan di kaki bukit sampai melempar ponsel sejauh-jauhnya. Ada yang sudah dilarang karena membahayakan pesertanya dan ada juga olahraga yang hanya biasa diadakan oleh musuh besar Amerika, yaitu Taliban.
 
AirKicking
 
Ketapel manusia ini melemparkan orang hingga lebih dari 8 meter masuk ke kolam renang atau matras bantalan.
 
Cara kerja AirKicks ini mendorong pesertanya terbang secara parabol (yang sudah diperhitungkan sebelumnya) menggunakan kombinasi khusus tekanan udara dan teknologi semburan air. Pesertanya duduk di sebuh kursi yang didesain khusus pada bagian belakang lengan ketapel dan 1,2,3... wuuush! Semuanya sudah diset dengan menekan sebuah tombol saja. Kira-kira 60 liter air disemburkan melalui sebuah nozzle roket dibawah kursi. Air yang diberi tekanan (8 hingga 10 bar tekanan udara) melemparkan pesertanya 8 meter ke udara untuk kemudian tercebur ke dalam kolam renang yang dingin dan tentu saja menyegarkan.

Lempar Tuna


Festival Tunarama ini katanya diselenggarakan tiap tahun di Port Lincoln, Australia Selatan. Meski festival ini sudah punya atraksi-atraksi seperti kompetisi kepleset dan juga balap unta, tapi kompetisi melempar tuna ini adalah yang paling menarik. Untuk memenangkan grand prize $7.000, para kontestannya harus melepaskan seekor tuna dewasa seperti melempar sebuah palu. O, ya ikan tuna yang digunakan di sini adalah ikan tuna yang sudah busuk.

Lempar Orang Cebol


"Olahraga" ini aslinya dari Australia di tahun 80-an. Sebuah atraksi dimana para orang cebol yang menggunakan pakaian khusus akan dilempar ke arah suatu matras dimana pemenangnya adalah yang melempar paling jauh. Olahraga ini kemudian dianggap terlalu ofensif dan melecehkan orang cebol dan sempat dilarang. Pendukung olahraga ini sempat pula memprotes kebijakan larangan itu karena menganggapnya justru menghalangi rezeki orang cebol setempat.

Cheese Rolling (Guling Keju)


Sebenarnya olahraga ini sederhana - menggelindingkan sebuah roda berisi keju ke arah kaki bukit dan orang-orang berusaha meraihnya. Resminya atraksi ini bertempat di Gloucestershire di bukit Cooper, sebuah lereng yang cukup curam. Tidak heran yang ikut kebanyakan adalah para pemabuk, yang akhirnya mengakibatkan banyak yang cedera karena meluncur ke bawah kaki bukit yang curam. Pada suatu tahun, dua pertiga kontestan cedera dan tahun 1998, polisi menghentikannya karena alasan keselamatan. Cheese rolling memiliki sejarah yang panjang, mengkombinasikan berebut makanan yang tidak masuk akal (mereka memperebutkan sedikit keju yang ditaruh ke dalam sebuah roda kayu) dan melawan larangan dari pemerintah setempat karena resiko cedera kepala dan patah kaki yang serius.

Memanggul Istri


Seperti namanya, seorang suami harus memanggul istrinya melewati berbagai medan termasuk lumpur, air, dan halangan-halangan lainnya. Hadiah bagi pemenangnya adalah bir sebanyak berat istrinya. Olahraga ini berasal dari Finlandia dan terinspirasi dari cerita-cerita sejarah. Suatu legenda di abad 19 menyebutkan bahwa pernah orang-orang mencuri para istri dari desa-desa tetangganya. Ada juga yang menyebutkan untuk membentuk prajurit handal dulu pembuktiannya adalah dengan memmanggul karung-karung yang berat.

Melempar Ponsel


Melempar ponsel adalah sebuah olahraga internasional yang dimulai di Finlandia tahun 2000. Penilaian dilakukan berdasarkan jarak terjauh dan teknik melemparkannya.
Ada 4 kategori dalam olahraga abeh ini:
Original: melempar "diatas pundak" dengan yang terjauh sebagai pemenangnya (best of three).
Gaya Bebas: pesertanya memperoleh poin untuk bagaimana cara melemparnya, estetikanya dan gaya kreatifnya.
Team original: Setiap tim dengan 3 peserta masing-masing melempar bersama dan penilaiannya digabung.
Junior: yang ini untuk anak-anak hingga umur 12 tahun.
Ponsel yang digunakan bisa bermacam-macam, apa saja asal beratnya lebih dari 220 gram. Tapi ada juga yang mensyaratkan model ponsel tertentu. Gak sayang apa ya, ponsel-ponsel dibuang kayak gitu? Tapi maklum ajalah, pabrik Nokia kan ada di situ. Hehehe.

Buzkashi


Buzkashi adalah olahraga nasional Afganistan, mirip polo, kecuali dimainkan dengan bangkai seekor anak sapi. Anak sapi atau kambing- jika tidak ada anak sapi, dipenggal lehernya dan ditempatkan di suatu lubang di tanah. Para penunggang kuda itu akan berlomba memeperebutkannya, berkuda di sekitar dua tanda dan mengembalikannya ke dalam "lingkaran keadilan". Pemenangnya adalah yang berhasil memasukkan anak sapi itu ke dalam lingkaran itu, meski akhirnya para penunggang kuda itu keluar dari dua tanda tadi sehingga olahraga ini seperti tidak ada batasnya sampai berakhir. Olahraga ini hingga kini masih populer di Afganistan (kabarnya Taliban juga mengadakannya meski tidak sering) dan dikatakan merupakan cerminan spirit orang Afganistan juga.
 
 

fakta terselubung 31 Oct, 2012


-
Source: http://terselubung.blogspot.com/2012/10/olahraga-olahraga-teraneh-di-dunia.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

10 Anime (Kartun jepang) Yang Sangat Populer Di Dunia

1. Naruto

Berdasarkan manga oleh Masashi Kishimoto, Naruto adalah kisah tentang seorang ninja muda, termotivasi untuk belajar dan menjadi kuat dan mempunyai sesuat yang gelap dan jahat yang berada dalam tubuhnya. "Iblis ekor sembilan" itulah nama kekutan gelap yang berada dalam tubuh naruto. Kekuatan  jahat ini ditangkap oleh seorang kepala desa ketika Naruto masih bayi. Pemimpinnya adalah ayah  Naruto dan kemudian meninggal setelah menyegel kekuatan tersebut, orang dari desa banyak yang  menyalahkan Naruto atas kehilangan ini. Naruto memulain pencarian terhadap jati dirinya, berharap untuk menjadi pemimpin rakyat desa tersebut, yang disebut Hokage. Naruto memulai debutnya di Jepang pada tahun 2002 dan di AS pada tahun 2005 melalui program Cartoon Network Toonami.
 
2. Bleach

Berdasarkan manga Shonen ditulis oleh Tite Kubo, Bleach adalah cerita tentang Ichigo Kurosaki, seorang anak muda yang sengaja memperoleh kekuatan seorang shinigami. Lebih di kenal dengan "Grim Reaper", shinigami harus membantu jiwa-jiwa yang telah mati menuju akhirat, tetapi mereka memiliki tanggung jawab lain juga. Mereka harus melindungi manusia dari roh-roh jahat. Anime ini mulai ditayangkan di Jepang pada tahun 2004. VIZ MEDIA memperoleh hak-hak di Amerika Utara dan membawa Bleach untuk negara itu pada tahun 2006 di Cartoon Network blok pemrograman Dewasa.
3. Afro Samurai

Dengan suara Samuel L. Jackson, Afro Samurai didasarkan pada novel grafis oleh Takashi Okazaki dan menceritakan kisah tentang seorang samurai yang menginginkan sedikit balas dendam atas kematian ayahnya. Untuk membalas dendam ini, tentu saja, harus menempuh perjalanan yang panjang, membuat teman dan musuh di sepanjang jalan. Jackson co-produser mengatakan tanpa ragu karyanya adalah salah satu anime terbaik.  Anda akan menemukannya dalam dekade ini. Didistribusikan oleh FUNimation, seri perdana di Spike TV pada tahun 2006 dan dalam bentuk DVD  di tahun 2007.
4. Death Note

Berdasarkan manga oleh penulis Tsugumi Ohba dan Takeshi Obata artis, Death Note adalah kisah tentang seorang mahasiswa muda yang menemukan sebuah buku mistik yang memberikan kekuasaan atas hidup dan mati. Keputusan untuk menyelamatkan dunia dari beberapa unsur yang kurang diinginkan, ia mulai menggunakan buku ini untuk men"downgrade" para penjahat. Tapi hal itu tidak berlangsung lama sebelum detektif terkenal L memutuskan untuk melacak warga. Death Note ini dirilis di Jepang pada tahun 2006 dan berlangsung selama 37 episode. Debuted di Cartoon Network Adult Swim pada akhir tahun 2007.
5. Black Lagoon: The Second Dam

Black Lagoon: The Second Dam adalah cerita berkelanjutan Perusahaan Lagoon, sekelompok tentara bayaran. Anime ini jelas merupakan suatu koleksi aneh dan menyeramkan jadi hati-hati, ini bukan anime untuk orang – orang  yang penakut. Black Lagoon: The Second Dam debutnya di Amerika Serikat pada 2008 setelah karier di Jepang pada tahun 2006.
6. Hellsing

Hellsing adalah cerita tentang sekelompok orang yang main hakim sendiri  "Organisasi Hellsing"  dan target-nya "vampir". Milenium, sebuah organisasi misterius yang mengkhususkan Nazi dalam menciptakan vampir buatan. Dibuat oleh Gonzo dan di released di Jepang pada tahun 2001, Hellsing di released  AS 2006.
7. Fullmetal Alchemist

Dirilis di Jepang pada tahun 2003 dan kemudian di Amerika Serikat akhir tahun 2004, The Elric terdiri dari dua bersaudara – Edward dan Alphonse Elric – Fullmetal Alchemist membawa kita ke sebuah fiksi ilmiah yang fantastis di mana perjalanan tercapai mempelajari semua tentang prinsip-prinsip alkimia dan melihat langsung apa yang terjadi jika Anda tidak mematuhi.
8. Mushi Shi

Animasi cukup cantik Tidak seperti kebanyakan sampel anime, Mushi-Shi tidak benar-benar memiliki plot berjalan. Dengan narator Ginko pemain utama dikatakan bahwa kita adalah seorang gelandangan yang bisa melihat Mushi " entitas supranatural"  dan bergerak di sekitar kita, berusaha untuk meminimalkan mereka yang menyebabkan kekacauan di dunia manusia.
9. Gungrave

Thriller supranatural ini diadaptasi dari video game Gungrave dan debutnya di Jepang pada tahun 2003. Diakuisisi oleh Geneon Hiburan dan merupakan bagian dari perjanjian rilis dengan FUNimation 2008. Cerita tentang Brandon Heat dan hidupnya.

10.one piece

adalah sebuah anime  manga tentang sekelompok bajak laut yang dipimpin oleh Monkey D. Luffy yang pergi mencari harta karun legendaris bernama One Piece.
One Piece diciptakan oleh Eiichiro Oda. Komiknya dimulai pada 1997 di Shonen Jump terbitan Shueisha dan hingga kini masih terus berlanjut. Versi TV nya dimulai pada Oktober 1999. Di Indonesia manga ini diterbitkan Elex Media Komputindo dan hingga kini telah mencapai jilid ke-54. Versi TV-nya, yang diproduksi Toei, telah mencapai 312 episode di Jepang. Selain itu, delapan film tuturannya juga telah beredar. Di Indonesia sendiri pernah ditayangkan di RCTI, Global TV, dan sekarang di dinternet 
 Pada Februari 2005, One Piece mencetak rekor di Jepang sebagai penerbitan manga yang tercepat mencapai 100.000.000 eksemplar.

fakta terselubung 31 Oct, 2012


-
Source: http://terselubung.blogspot.com/2012/10/10-anime-kartun-jepang-yang-sangat.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com